TIPS PERAWATAN PEMBALUT KAIN (MENSPAD)

Perawatan pembalut kain memang susah-susah gampang ya Ladies, apalagi kalau sedang musim hujan kayak gini, pasti agak repot bukan?

Ada Beberapa Tips Perawatan Pembalut Kain:

1. Segera Cuci Bersih
Setelah membeli pembalut kain, segera cuci bersih pembalut kain, agar sisa atau kotoran dari pabrik terbuang.
Setelah menggunakan pembalut kain, juga harus segera dicuci. Pencucian pembalut kain dilakukan menggunakan air mengalir sampai darah yang ada di pembalut hilang dan sampai air yang keluar pembalut kain bening.  Hal itu menandakan bahwa darahnya sudah hilang.  Setelah itu cuci kembali menggunakan sabun.  Usahakan menggunakan sabun mandi, agar bekas darah hilang sempurna dan pembalut mudah dicuci.
pembalut-kain-motif
2. Keringkan Pembalut Kain dan Jemur Dibawah Sinar Matahari Langsung
Setelah proses pencucian, segera jemur dibawah sinar matahari langsung agar pembalut terhindar dari bau apek dan agar terhindar dari jamur kain.  Apabila sedang musim hujan bisa dilakukan dengan diangin-anginkan dsampai benar-benar kering .

3. Setelah dicuci Setrika Pembalut Kain Pada Bagian Permukaan Atas
Segera setrika pembalut kain setelah dijemur sampai kering. Penyetrikaan dilakukan untuk menghilangkan kuman yang menempel saat dijemur dan untuk menjaga agar kondisi pembalut kain tetap steril sebelum digunakan.
Penyetrikaan dilakukan dibagian yang polos, agar lapisan antibocornya tidak rusak.

pembalut-kain-jelita-bagian-polos

4.Pastikan Pembalut Kain (Menspad) Benar-Benar Kering Sebelum Dilipat
Pastikan pembalut kain benar-benar kering sebelum dilipat.  Hal ini bertujuan untuk meminimalisir kuman atau jamur.

5. Simpan Pembalut di Tempat Bersih dan Kering
Simpan pembalut di tempat yang bersih dan kering.  hindari tempat lembab agar terhindar dari jamur kain.
Usahakan simpan pembalut kain dibag atau kemasannya.

pembalut-kain-jelita